Ngemil atau snacking disukai mulai dari bayi yang mulai mengenal makanan, anak-anak hingga orang dewasa. Snacking untuk bayi sebaiknya diperhatikan juga kandungan nutrisinya, jangan sampai snack yang dikonsumsi banyak mengandung zat yang tidak mendukung tumbuh kembang anak, seperti MSG, gula yang berlebih, lemak dan lain-lain.
Ada berbagai pilihan snack yang baik dikonsumsi anak, misalnya buah-buahan dan sayuran. Namun terkadang anak merasa bosan, kitapun harus pintar-pintar memilih alternatif lain seperti biskuit, kue-kue atau sereal asalkan kita tahu kandungan gizinya.
Nestle Cerelac sebagai merk terkemuka di industri makanan di Indonesia juga dunia meluncurkan produk snack anak yang sehat. Pada tanggal 24 Mei 2017 lalu Cerelac NutriPuffs hadir khusus untuk kebutuhan snacking yang menyenangkan untuk anak usia 10 bulan ke atas.
Dengan moto “Good Food, Good Life” Nestle menggambarkan komitmen perusahaan dalam menggabungkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk menyediakan produk yang memenuhi kebutuhan dasar manusia akan makanan yang aman, berkualitas dan bergizi yang nikmat untuk dikonsumsi.
Oleh sebab itu, sejalan dengan moto tersebut Nestle menghadirkan Cerelac NutriPuffs agar kebutuhan snacking anak terpenuhi tanpa mengganggu jadwal makan utama si kecil. Seperti yang dianjurkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dalam Journal Infant and Young Children Feeding (2009), bahwa anak usia 9-23bulan untuk mengkonsumsi makanan selingan atau snacking untuk membantu asupan nutrisinya.
Kegiatan snacking sendiri merupakan momen penting bagi anak karena dapat membentuk ikatan antara orang tua dan anak. Di memorinya akan terekam bahwa snacking yang diberikan orang tuanya menciptakan interaksi antara si anak, dimana orang tua mencurahkan waktunya untuk bersamanya. Hal tersebut dapat menumbuhkan rasa percaya diri anak.
Dari segi motorik, kegiatan self–feeding dimana si anak dibiarkan untuk mengambil makanannya sendiri, meraihnya dan memasukkan ke dalam mulutnya merupakan stimulus bagi anak. Di kemudian hari nanti seiring bertumbuhnya, diharapkan dapat lebih terampil menggunakan tangannya untuk kegiatan positif lain.
Agar fokus anak tetap di makanannya, TV pun dimatikan. Biarkan anak belajar mengambil makanannya sendiri.
Bahkan mainanpun sebaiknya dijauhkan karena akan mengganggu proses makan anak. Latihlah anak bahwa saat itu dia sedang dalam waktu makan bukan bermain. Akan ada saatnya setelah makan nanti kita bermain dengan si kecil.
Satu hal juga yang dijelaskan Laura dan dibenarkan dr.Tjhin bahwa jangan sekali-sekali membawa anak makan sambil jalan-jalan. Mungkin ada beberapa orang tua yang melakukan seperti itu karena kesulitan memberi makan si kecil.
Tapi sebaiknya jangan, karena juga akan membuat anak bingung ini makan atau bermain, belum lagi terkena debu udara ya. Saya setuju sekali, karena proses makan seperti yang dijelaskan tersebut, anak-anak saya terbiasa makan sesuai waktunya dan tidak sambil bermain. Biarkan anak mengalami proses makan itu sendiri.
Acara hari itu ditutup dengan dibukanya box besar yang berisi Cerelac NutriPuffs, yang sedianya akan segera diperkenalkan ke kota-kota lain di Indonesia.
Dengan kemasan yang mudah ditutup kembali karena adanya zip and lock, Cerelac NutriPuffs dipasarkan dengan harga IDR17.500 dan dapat dibeli di toko-toko terkemuka dan pasar swalayan.
HQ’17
Snacking Sehat dengan Cerelac NutriPuffs

Cemilan sehat y bun…anak2 suka cepet bosen siii seneng ni ada cemilan dngn rasa baru
Iya, jadi gak kuatir tuk kasih ke anak2 ya..
Rasanya ehmmm aku juga suka,, banana, strawberry dan orange pasti si kecil suka bangett
Yang pasti bahannya alami dan bernutrisi tanpa bahan pengawet ya..
Anakku sekali habis Mbak ama snack ini, enak katanya, aku sih enggak kuatir soalnya rasanya juga kayaknya ga terlalu manis, jadi ga kelebihan gula
Hihihi… Anakku juga mbak, dan emg ga terlalu manis karena bahannya alami.